Namun untuk di IIMS 2022, kendaraan ini hanya tersedia dalam opsi hitam dan putih saja.
Dimensinya yakni panjang 2.338 milimeter, lebar 1.396 mm dan tinggi 1.454 mm, serta berat kosong sebesar 474 kilogram.
Baca Juga:
Kasus Bocah 3 Tahun Terlindas Mobil di Ciputat Naik Penyidikan
Posisi pengemudi ada di bagian tengah, dengan dashboard hanya menampilkan informasi sederhana. Tombol yang tersedia yakni lampu hazard, serta transmisi dengan pilihan R, N dan D. Selain itu, tersedia slot 12 Volt yang dapat digunakan untuk pengisian daya baterai ponsel.
Eksterior dari mobil ini pada bagian kaki-kaki depan dan belakang terbilang unik, karena terlihat menjorok keluar dan terpisah dari bodi mobil.
Untuk ukuran kaki-kaki mobil ini menggunakan pelek ukuran 13 inci yang dibalut ban 125/80 pada bagian depan, dan belakang sebesar 145/80.
Baca Juga:
Terparkir Bertahun-tahun, KPK Klaim Temukan Mobil Harun Masiku
Semua roda sudah menggunakan rem cakram. Selama pameran IIMS 2022, Renault Twizy ditawarkan dengan harga Rp 420 jutaan.
Namun, Sales Consultant Renault bernama Elvira memberitahu bahwa kendaraan tersebut sedang mendapatkan potongan harga besar.
“Di pameran ini, mobil Twizy mendapatkan potongan harga Rp 30 juta, jadi harganya lebih murah yakni Rp390 juta on the road DKI Jakarta,” ujarnya kepada media.