WahanaListrik.com | Persaingan industri kendaraan listrik (Electric Vehicle/EV) semakin ketat seiring dengan pemain raksasa dari Eropa dan Jepang yang ambisius menyalip produsen terbesar Tesla Inc.
Tesla Inc sebagai pemain terdepan sementara ini harus siap bersaing dengan raksasa sekelas Volkswagen AG (Jerman) dan Toyota Motor Corp (Jepang).
Baca Juga:
Pacu Kreativitas Mahasiswa Indonesia, PLN Gelar Kompetisi Membangun Gokart Listrik
Kedua perusahaan ini menjajal 10-11 mobil dari setiap satu mobil yang terjual oleh Tesla.
Pada bulan lalu, kedua produsen kendaraan massal ini telah menyiapkan rencana untuk menghabiskan US$170 miliar selama beberapa tahun mendatang untuk mendominasi pasar EV selama beberapa dekade seiring dengan kesadaran transisi ke energi ramah lingkungan.
"Ketika dua perusahaan mobil terbesar di dunia memutuskan untuk menggunakan listrik, maka tidak ada lagi pertanyaan spekulasi arus utama adalah listrik,” kata Andy Palmer, mantan kepala Aston Martin dan mantan Nissan Motor. Co.
Baca Juga:
Pacu Kreativitas Mahasiswa Indonesia, PLN Gelar Kompetisi Membangun Gokart Listrik
VW menjadi yang terdepan untuk menyalip Tesla dengan pengalamannya selama 84 tahun dan menguasai produksi otomotif di 120 lokasi di berbagai negara.
VW Group menghasilkan sekitar US$280 miliar per tahun dengan berbagai macam produk, mulai dari Tiguan dan Passat, hingga supercar Lamborghini, dan truk berat Scania.
Chief Executive Officer Volkswagen Herbert Diess mengumumkan akan menyiapkan 89 miliar euro (US$100 miliar) untuk EV dan pengembangan perangkat lunak selama 5 tahun ke depan.