WahanaListrik.com | Waskita Karya (Persero) Tbk, memperoleh kontrak baru pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Minihidro (PLTM) Bayang Nyalo sebesar Rp 128 miliar.
Proyek PLTM tersebut akan dibangun di kawasan pesisir selatan, Sumatera Barat dengan kapasitas 2x3 megawatt.
Baca Juga:
Terkait Pembangunan Kedutaan India di Jakarta, Waskita Karya Digugat Edwin Soeryadjaya
Kesepakatan kontrak kerja tersebut sudah ditandatangani Waskita Karya melalui unit bisnisnya, Engineering, Procurement & Construction Division (EPC Division) dengan PT Bayang Nyalo Hidro (BNH) pada Jumat (26/11/2021) kemarin.
“Semoga penandatanganan kontrak proyek PLTM Bayang Nyalo dengan PT Bayang Nyalo Hidro ini diberi kemudahan dan kelancaran serta selama pelaksanaan proyeknya nanti dimudahkan segala sesuatunya dan dapat memberikan kontribusi positif dan keberkahan bagi Waskita," ujar Director of Operation III Waskita Karya, Gunadi, Senin (29/11/2021)
PLTM ini akan memanfaatkan aliran Sungai Bayang Nyalo dengan luas daerah aliran sungai 98,50 km2, dimana rata-rata curah hujan tahunan 2.516 mm, debit rencana 6.26 m3/detik, debit banjir Q50 : 501.30 m3/detik dan debit banjir 100 : 564.20 m3/detik.
Baca Juga:
Awal tahun 2024, PLN Operasikan Dua Unit PLTM Berkapasitas 3,5 MW di Lampung
Sementara rencana tenaga hidro sendiri net head 100.51 m dan kapasitas terpasang 6 MW. Lingkup pekerjaan terdiri dari pekerjaan sipil, hidro mekanikal dan elektrikal tidak termasuk turbin dan generator (supply by owner).
Sementara, pekerjaan terbagi dalam tiga paket utama, paket pertama meliputi pekerjaan concrete weir (width 28.4m), intake, water way 1 concrete box culvert (length 188m) dan sandtrap (length 34m). Paket kedua, meliputi pekerjaan waterway 2 concrete boc culvert (length 1.132m), headpond (width 7m, length 29m) dan penstock (Dia 1.8m, length 210m)
Untuk paket tiga, meliputi power house concrete & steel structure (width 38,4m, lenght 17,7m) Director of Operation III PT Waskita Karya, Gunadi mengatakan dengan dibangunnya PLTM ini diharapkan dapat memberikan banyak manfaat dari berbagai aspek. [Tio]