WahanaListrik.com | Keberadaan mobil listrik saat ini terus disosialisasikan pemerintah.
Salah satunya ialah Bupati Sumenep Achmad Fauzi menggunakan mobil listrik berbasis baterai sebagai kendaraan dinas.
Baca Juga:
27.163 Keluarga Risiko Stunting di Sumenep Dapat Bantuan Pangan dari Bupati Achmad Fauzi
Mobil listrik ini telah digunakan saat menghadiri halalbihalal bersama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Rabu (11/5/2022).
"Ini kan sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2019 tentang Program Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai untuk Transportasi Jalan," ujarnya ditemui di Surabaya.
Kepala Daerah di kabupaten paling ujung timur Pulau Madura itu telah menggunakannya sebagai mobil dinas jenis sedan berpelat merah nomor polisi M 1 VP sejak tahun 2021.
Baca Juga:
Pasutri Korban Kebakaran Plumpang, Bupati Sumenep Jamin Pendidikan Anak-Anak
"Saya ingin ikut serta mengampanyekan dan mendukung yang menjadi harapan Pemerintah Pusat,” ucap dia.
Menurut Fauzi, dengan menggunakan kendaraan listrik sebagai mobil dinas turut menyukseskan program pemerintah, khususnya terkait ketahanan, efisiensi dan konservasi energi yang ramah lingkungan.
Bupati Fauzi mengklaim sebagai kepala daerah pertama di Jawa Timur yang menggunakan mobil listrik berbasis baterai sebagai kendaraan dinas.