Tidak hanya itu, dikatakan juga konsumsi pengisian penuh baterai untuk motor listrik GESITS hanya memakan biaya sekitar Rp 2.000.
"Untuk kapasitas baterai motor GESITS sebesar 1,4 kwh, kapasitas baterai tersebut mampu menempuh jarak sejauh 50 km. Sehingga bisa lebih irit 60 persen daripada motor konvensional," ungkapnya.
Baca Juga:
Pacu Kreativitas Mahasiswa Indonesia, PLN Gelar Kompetisi Membangun Gokart Listrik
Dipaparkannya lagi, GESITS juga telah menggunakan baterai yang telah dilengkapi sertifikasi tahan air IP67, sehingga aman ketika melintasi jalan yang tergenang air maupun banjir.
"Untuk showroom dan pelayanan after sales motor GESITS sudah tersedia di Kota Pekanbaru yang berada di Jalan Pembangunan, Kecamatan Sukajadi. Dan untuk memberikan pelayanan kepada seluruh pelanggan, kami juga menyediakan layanan home service bagi seluruh pelanggan GESITS yang berada di Kota Pekanbaru," ungkap Rivat. [Tio]