WahanaListrik.com | Mobil buatan Indonesia ternyata banyak yang di ekspor ke luar negeri.
Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), ada puluhan ribu unit mobil buatan Indonesia laris digunakan di luar negeri.
Baca Juga:
Tergiur Penawaran Tinggi Lewat COD, Pria Ini Malah Kehilangan Fortuner
Modelnya pun beragam. Mulai dari Sport Utility Vehicle (SUV), Multi Purpose Vehicle (MPV), hingga pikap.
Berikut ini mobil buatan Indonesia yang sangat diminati di luar negeri:
1. Daihatsu Gran Max
Baca Juga:
Mobil Toyota Fortuner Tampil Sangar
Mulanya, Daihatsu Gran Max dipasarkan oleh Daihatsu secara global dengan Indonesia menjadi target pasar dari kendaraan tersebut.
Namun, ternyata seiring berjalannya waktu, Gran Max yang dibuat di pabrik Daihatsu di Indonesia malah di ekspor ke negara lain.
Termasuk untuk kebutuhan pasar di Jepang sendiri yang merupakan basis produksi Daihatsu.