WahanaListrik.com | Tersiar kabar Gardu Induk PLN di daerah Slipi Jakarta Barat Jumat sore (15/4/3022) terbakar diduga akibat hubungan arus pendek (korsleting).
General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya, Doddy B. Pangaribuan kepada media menyampaikan bahwa kondisi Gardu Induk Slipi sudah normal kembali sejak tadi malam
Baca Juga:
Urgensi Krisis Iklim, ALPERKLINAS Apresiasi Keseriusan Pemerintah Wujudkan Transisi Energi Bersih
“Alhamdulillah. Sejak ttadi malam sudah normal kembali. Petugas PLN juga telah bergerak cepat menangani gangguan padam,” ujar Doddy B. Pangaribuan, Sabtu(16/4/2022).
Doddy menambahkan, akibat terbakarnya gardu tersebut tentu ada gangguan bagi pelanggan disekitar wilayah tersebut.
“Kalau terdampak sudah pasti pelanggan-pelanggan yang dilayani gardu tersebut sempat merasakan padam. Gardu yang terletak dibelakang RS Pelni kini sepenuhnya sudah normal,” pungkas Doddy. [Tio]