Perusahaan yang sudah go international itu memiliki usaha di berbagai industri termasuk minyak kelapa sawit.
Perusahaan tersebut merupakan holding dari beberapa anak perusahaan yang bergerak di berbagai bidang mulai dari industri kertas, fiber, energi, hingga kelapa sawit.
Baca Juga:
Wakil Wali Kota Jakarta Barat Apresiasi Pelantikan Pengurus DPC HIPPI
Anak perusahaan yang menaungi bidang kelapa sawit yakni Asian Agri dan Apical. Melalui Asian Agri and Apical, perseroan memproduksi minyak goreng dengan merek Camar.
Sukanto Tanoto tercatat memiliki kekayaan mencapai USD2,3 miliar atau setara Rp 32,89 triliun dan menduduki posisi ke-21 sebagai orang terkaya di Indonesia.
6. Susilo Wonowidjojo
Baca Juga:
Kadin Versi Anindya Bakrie, Aktor Raffi Ahmad Diangkat Jadi Waketum
Sosoknya memang dikenal sebagai pengusaha sigaret dan rokok terkenal yakni Gudang Garam.
Namun siapa sangka, sumber kekayaannya juga mengalir dari kelapa sawit melalui PT Matahari Kahuripan Indonesia alias Makin Group.
Kini Ia mengantongi kekayaan mencapai USD4,8 miliar atau setara Rp 69,36 triliun.