Kesepuluh negara itu adalah Makau, China, Rumania, Jepang, Prancis, Norwegia, Swiss, Puerto Riko, Amerika Serikat dan Islandia.
Makau berada di tempat teratas karena harga Tesla Model 3 di wilayah khusus China Raya itu ada di angka USD40.382 atau setara Rp 576,7 juta.
Baca Juga:
Uni Eropa Berlakukan Tarif Tinggi Mobil Listrik Buatan China
Di tempat kedua adalah negara induk dari Makau yakni China. Di China orang bisa membeli Tesla Model 3 hanya dengan mengeluarkan uang sebesar USD41.653 atau mencapai Rp 594,8 juta.
Macau dan China jadi wilayah yang paling murah menjual mobil listrik karena adanya kebijakan pro mobil listrik yang sangat tinggi.
Sebelum berakhir di ujung tahun 2022 ini, pemerintah China masih memberikan subsidi sebesar 30 persen untuk pembeli mobil listrik.
Baca Juga:
Neta Luncurkan Model Ketiga Mobil Listrik di Indonesia, Dukung Pengurangan Emisi Karbon
Khusus untuk Tesla harganya juga semakin kompetitif karena saat ini Tesla memiliki dua pabrik di Shanghai dan Beijing.
Jadi mereka bisa menekan harga Tesla jauh lebih murah dibanding wilayah lain.
Negara yang jualan mobil listriknya hampir sama dengan di Indonesia dari daftar Confused.com adalah Amerika Serikat dan Islandia.